Jumat 8 November 2024 Jajaran tenaga kependidikan lakukan gerakan Jumat bersih. Gerakan ini adalah gerakan yang perlu dilakukan secara rutin untuk menjaga lingkungan sekolah tetap sehat, bersih dan rapi sehingga nyaman untuk kegiatan layanan belajar mengajar. Seiring dengan mulai datangnya musim penghujan tentunya banyak tempat - tempat yang harus di bersihkan termasuk merapikan pohon perindang di depan sekolah agar tidak mengenai jaringan Listrik.
Tak hanya di area depan sekolah, kegiatan Jumat Bersih juga menyisir lingkungan dalam sekolah seperti perkantoran, ruang kelas, area parkir dan masjid. Partisipasi warga sekolah untuk Jumat bersih ini cukup bagus untuk mewujudkan sekolah yang peduli dan berbudaya lingkungan. Dengan keterlibatan semua warga sekolah diharapkan kegiatana ini memberi manfaat baik bagi lingkungan sekolah maupun sekitarnya. Terwujudnya sekolah yang aman dan nyaman akan memberikan suasana belajar yang kondusif. Pembiasaan hidup bersih disekolah , diharapkan seluruh warga sekolah dapat menerapkannya dilingkungan rumah dan masyarakat.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!