Yogyakarta (30/4/2025) - Dalam rangka pelaksanaan Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5), siswa kelas X SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta mengikuti rangkaian kegiatan yang berlangsung dari tanggal 28 April hingga 2 Mei 2025. Kegiatan P5 di SMA Moega mengangkat tema “Bangunlah Jiwa dan Raganya”. Kegiatan ini berfokus pada pengembangan karakter tangguh, mandiri, dan sehat secara jasmani maupun rohani melalui eksplorasi topik Generasi Stroberi.
Generasi stroberi diangkat sebagai refleksi terhadap tantangan generasi muda masa kini yang kerap dianggap rapuh dalam menghadapi tekanan dan tantangan hidup. Istilah generasi stroberi pertama kali muncul di Taiwan pada tahun 80-an. Istilah ini ditujukan pada sebagian generasi Z (GenZ) yang lunak seperti buah stroberi. Pemilihan buah stroberi untuk penyebutan generasi baru ini juga karena buah stroberi itu tampak indah dan menarik di luar, tetapi begitu dipijak atau ditekan ia akan mudah sekali hancur. Generasi stroberi adalah generasi yang penuh dengan ide inovatif tetapi mudah mengeluh dan sakit hati.
Selama kegiatan P5, siswa diajak untuk berdiskusi, berpikir kritis, menonton video reflektif, membuat projek, talkshow mengenai generasi stroberi yang bertujuan membangun ketahanan mental.
Puncak kegiatan berlangsung pada hari Rabu, 30 April 2025, di mana para siswa membuat “Pohon Stroberi” sebagai simbolisasi refleksi diri dan solusi dari sikap generasi stroberi. Pohon stroberi juga merupakan interpretasi dari film “Sepatu Dahlan” yang telah disimak bersama sebelumnya. Daun dan buah diisi dengan pernyataan simpati dan empati pada tokoh Dahlan di film “Sepatu Dahlan”. Kegiatan ini tidak hanya mengasah kreativitas tetapi juga menumbuhkan kesadaran pentingnya membangun ketahanan diri secara fisik dan mental. Guru pendamping menyatakan bahwa siswa menunjukkan antusiasme dan keterlibatan aktif sepanjang kegiatan berlangsung.
Melalui kegiatan P5 ini, diharapkan siswa tidak hanya memahami konsep generasi stroberi secara permukaan, tetapi juga termotivasi untuk menjadi pribadi yang lebih kuat dan mandiri, sejalan dengan nilai-nilai Pancasila.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!