Jumat, 17 Januari 2025 dilaksanakan pengajian malam muhasabah untuk siswa kelas XII dan sekaligus mengudang orang tua. Kegiatan dilaksanakan di Masjid Subulussalam Kampus 2 SMA Muga. Tujuan dari kegiatan ini adalah agar siswa dapat menilai dan memeriksa kembali apa yang sudah dilakukan terkait perilakunya dan belajarnya dan kemudian memperbaiki diri menjadi pribadi yang selalu mengingat Allah atas usaha yang dilakukan di dunia.
Kegiatan pengajian malam muhasabah dimulai pukul 18.30 dimana siswa persiapan dan presensi, kemudian dilanjutkan dengan pembukaan dan informasi kepala sekolah, sholat Isyak dan sholat lail berjamaah, ceramah motivasi dan penutup.
Fitri Sari Sukmawati, M.Pd memberikan sambutan kepada seluruh siswa dan orag tua bahwa kegiatan ini untuk membekali siswa agar mengetahui kelemahan diri agar dapat memperbaikinya, Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT, Mendekatkan diri kepada Allah SWT, Menyadari bahwa manusia bukanlah makhluk yang sempurna dan selalu membutuhkan Allah SWT. Serta meringankan beban hisab di akhirat karena sudah sering menghisab diri sendiri dan berusaha memperbaikinya.
” Malam ini kita mengajak andanda siswa kelas XII untuk berdoa. Kami mendatangkan alumni bapak Agung Rahmanto kepala sekolah SD Muhammadiyah Sapen. Pak Agung tidak kalah hebat perjalanannya dari dulu saat menjadi siswa SMA Muga sampai saat ini menjadi kepsek. Maka kami mohon disimak dengan baik” Tegas Fitri
Selain itu Kepala sekolah juga memberikan informasi – informasi terkait ujian terdekat siswa kelas XII diantaranya ujian praktik dan ASPD. Maka Fitri mengucapkan selamat bagi siswa yang sudah mendapatkan nilai eligible dan bagi siswa yang belum legible disilahkan untuk menyiapkan diri lebih baik.
Pembicara yang hadir dalam kegiatan ini adalah Agung Rahmanto, S.H, M.Pd yang saat ini menjadi kepala sekolah SD Sapen. Dalam paparan awal beliau menyampaikan kesan memori masa lalu, pengalaman masa lalunya menjadi siswa SMA Muga dahulu diangkatan 90an. Selanjutnta bapak Agung memberikan Ceramah dan motivasi selama kurang lebih 45 menit dengan sangat jelas dan tegas sehingga seluruh siswa dan orang tua menyimak dengan baik. Inti dari motivasi yang diberikan adalah semua siswa pasti ingin lulus dengan baik, sehingga harus sejak saat ini harus merefleksikan cita citanya. Seluruh siswa diharapkan untuk tekun belajar dan menyiapkan masa depan dengan baik. Karena tantangan masa kini lebih berat dari pada masa lalu. Siswa diharapkan tidak lengah dengan jaman sekarang karena seering membuag buang waktu. Dalam pernyataannya Agung menyatakan bahwa Lima pencuri waktu bagi generasi sekarang adalah Rebahan yang kebablasan , Pecandu medsos, Maraton film atau drakor , Chating sampai lupa waktu dan Selalu bilang ntar aja. Siswa harus tahu bahwa masa depan sangat penting, karena masa depan adalah investasi dari apa yang kita lakukan hari ini. Meraih cita cita membutuhkan persiapan matang. Diantaranya mengenal diri sendiri, membuat rencana hidup, meningkatkan keterampilan, serta harus bisa mengatasi tantangan
Semoga kegiatan ini memberi manfaat kepada seluruh civitas akademika SMA Muga untuk lebih taqwa kepada Allah SWT seluruh siswa termotivasi untuk mampu menghadapi tantangan dengan bekal berbagai keterampilan.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!