Yogyakarta, 25 Februari 2025 – Seluruh siswa kelas XII SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta mengikuti kegiatan Asesmen Standardisasi Pendidikan Daerah (ASPD) yang dilaksanakan selama dua hari, mulai hari Selasa, 25 Februari 2025. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi capaian pembelajaran siswa pada jenjang SMA dan SMK sekaligus menjadi instrumen untuk mengukur standar mutu pendidikan di wilayah DIY. Asesmen ini juga menjadi bagian penting dari pengembangan kurikulum yang berbasis pada kebutuhan lokal dengan tetap memperhatikan standar nasional pendidikan.
ASPD dibagi menjadi tiga sesi setiap harinya. Setiap sesi diadakan di tiga ruangan yang berbeda, yaitu Lab Komputer, Lab Bahasa, dan Ruang Ava. Siswa mengikuti setiap sesi sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan oleh panitia pelaksana.
Kegiatan ASPD diharapkan dapat memberikan gambaran yang lebih jelas mengenai tingkat kesiapan siswa kelas XII untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya atau memasuki dunia kerja. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk membantu sekolah dalam evaluasi pembelajaran serta pengembangan kurikulum yang lebih baik di masa mendatang
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!