Pada hari Jum'at, 28 Februari 2025 SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta memberangkatkan siswa siswinya ke Samigaluh, Kulon Progo dan Dlingo, Bantul, untuk mengikuti Program Mubaligh Hijrah (MH). Program tersebut rutin diadakan setiap tahun di bulan ramadhan. Jumlah siswa yang mengikuti program MH sebanyak 57 siswa, 22 siswa di Dlingo, Bantul, dan 35 siswa di Samigaluh, Kulon Progo. Tujuan diadakan Mubaligh Hijrah adalah untuk menyiarkan ajaran islam dan melatih anak-anak bersosial di masyarakat sekitar. Kegiatan ini dilaksanakan selama 10 hari. Siswa siswi merasa senang dengan adanya program ini karena bisa menyampaikan ilmu yang mereka punya dan dapat melatih kemandirian selama di lokasi MH. Kegiatan siswa selama di sana diantaranya ikut membantu mengajar TPA, menyiapkan buka puasa, kultum tarawih, tadarus, membersihkan masjid/musholla, dan membantu kegiatan warga.
Kegiatan dibuka langsung oleh Fitri Sari Sukmawati, M.Pd selaku kepala SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Dalam sambutannya Fitri Sari Sukmawati berpesan kepada seluruh peserta mubaligh hijrah untuk siap terjun di Masyarakat dengan membawa nama baik sekolah, patuh pada aturan di masyarakat dan menjaga perilaku dengan sebaik- baiknya. Dengan pembekalan yang telah diberikan kepada seluruh peserta, diharapkan agar siswa siap untuk berkegiatan di Masjid-masjid lokasi mubaligh hijrah selama 10 hari kedepan.
Seluruh Peserta diberangkatkan dengan Bus menuju ke dua Lokasi didampingi oleh guru pendamping. Kegiatan mubaligh hijrah tahun ini pasti akan menjadi seru karena siswa juga akan mengadakan pasar murah di lokasi kegiatan dan hasilnya akan digunakan untuk bakti sosial dimasjid setempat.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!