Selasa (17/9), dilaksanakan Sarasehan Gerakan Pantib For School bertempat di Aula Kampus 3 SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta. Acara ini digagas oleh Satuan Polisi Pamong Praja Kota Yogyakarta dan dihadiri oleh beberapa elemen masyarakat diantaranya Kabid Linmas Satpol PP Kota Yogyakarta Bayu Laksono, Pengawas Satuan Pendidikan Dra. Reni Herawati, M. Pd. B. I., Lurah Wirobrajan Hj. Neny Hidayati, S. H., Bhabinkamtibmas Polsek Wirobrajan Aipda Sumaryanto, S. H., Babinsa Koramil Wirobrajan, Komite Sekolah SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta Agus Mulyono, Tenaga Ahli Walikota Yogyakarta sekaligus pencetus Pantib For School Ki H. Ashad Kusuma Djaya, serta perwakilan siswa dan guru.
Acara ini diawali dengan sambutan dari Kabid Linmas Satpol PP Kota Yogyakarta Bayu Laksono. Dalam sambutannya, Bapak Bayu Laksono menyampaikan bahwa sarasehan ini merupakan langkah perwujudan dari rancangan Sekolah Kader Panca Tertib dimana sekolah tersebut diharapkan menjadi pusat laboratorium dan menjadi agen perubahan dalam mewujudkan ketertiban di lingkungan sekolah. “Terdapat dua fase dalam Gerakan Pantib For School ini, yakni fase penumbuhan dan fase perawatan. Dibutuhkan komitmen, kerja keras dari semua komponen, dan penentuan target waktu mengingat siswa sekolah akan berganti secara periodik.” papar Bayu Laksono.
Kepala Sekolah pun menyambut dengan baik penunjukkan Sekolah Kader Panca Tertib. Bapak Herynugroho menyampaikan bahwa “Membudayakan ketertiban di lingkungan sekolah diperlukan dukungan dari berbagai komponen salah satu nya masyarakat sekitar. Alhamdulillah beberapa waktu lalu kampung Ketanggungan juga telah ditunjuk sebagai Kampung Panca Tertib.” Beliau juga memaparkan bahwa di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta telah terdapat aksi nyata siswa dalam kehidupan bermasyarakat melalui program Social Enterpreneurship. Beliau berharap program tersebut dapat dimasukkan dalam rancangan program sekolah panca tertib sehingga sekolah tidak perlu memulai dari nol tetapi mengembangkan program – program yang telah ada.
Acara dilanjutkan dengan pemaparan materi “Implementasi Pantib For School” oleh Ki H. Ashad Kusuma Djaya dan diakhiri dengan pembentukan pengurus Sekolah Kader Panca Tertib.
0 Komentar
Untuk mengirimkan komentar silakan login terlebih dahulu!